Ticker

6/recent/ticker-posts

Timnas Indonesia U-22 Juara Rebut Medali Emas Sepak Bola SEA Games 2023, Kalahkan Thailand di Laga Penuh Drama

[GENPOSTUPDATE.ONLINE] Jakarta - Timnas Indonesia U-22 mengakhiri penantian 32 tahun untuk meraih medali emas sepak bola putra SEA Games. Pasukan Indra Sjafri menang 5-2 atas Thailand pada final SEA Games 2023 di National Olympic Stadium, Kamboja, Selasa (16/5/2023) malam WIB. Pertandingan harus berlangsung sampai perpanjangan waktu dan diwarnai hujan kartu.

Kartu kuning dari wasit Kassem Matar Al-Hatmi ada 11 yang dikeluarkannya. Rinciannya, empat untuk pemain timnas U-22 Indonesia. Sisanya tujuh bagi para pemain Thailand U-22. Sedangkan dua kartu kuning berbuah kartu merah satu dan diterima pemain Thailand U-22. Kartu merah langsung diterima oleh dua pemain. Mereka adalah bek Indonesia U-22, Komang Teguh Trisnanda, dan untuk Soponwit Rakyart yang merupakan kiper Thailand U-22.

Dalam laga ini, Ramadhan Sananta jadi bintang. Dia sukses membuat brace pada menit ke-21 dan 45+4' di Stadion Olimpiade, Phnom Penh, Kamboja. Tiga gol Indonesia lainnya dicetak Irfan Jauhari, Fajar Fathur Rahman, dan Beckham Putra saat babak waktu ekstra. Dua gol Thailand dicetak oleh Anan Yodsangwal dan Yotsakorn Burapha.

Posting Komentar

0 Komentar